Tidore, 7 Februari 2025 – Tim pencarian dan penyelamatan kembali melanjutkan pencarian terhadap korban hilang akibat meledaknya speed boat milik Basarnas Kota Ternate. Pada hari kelima pencarian, Kapolsek Oba, Ipda Muis Ode Amran, SH., memimpin langsung operasi pencaraian yang melibatkan personel Polsek Oba, masyarakat, serta keluarga korban.
Korban yang masih hilang, Sahril Helmi, seorang wartawan Metro TV, terus dicari dengan berbagai upaya. Pencarian dimulai dari Pelabuhan Gita, Desa Gitaraja, menuju perairan di Kecamatan Oba Tengah. Tim melakukan penyisiran disekitar pantai dan hutan bakau dari Desa Gita hingga Desa Lola, Kecamatan Oba Tengah.
Keluarga korban bersama masyarakat setempat juga serta dalam pencarian dengan menggunakan satu unit perahu Katinting. Saat tiba di tanjung Lola, kakek korban yang bernama sahbudin Hi Kasim menemukan satu buah jaket pelampung yang kemudian diamankan. Sementara itu, di lokasi berbeda, seorang nelayan bernama Ismail Jainal bersama keluarga korban menemukan jaket pelampung lainnya di perairan Pulau Woda.
Tim pencarian kemudian melanjutkan penyisiran di sekitar Pulau Woda, Pulau Raja, Pulau Tamen, dan Pulau Joji. Pihak kepolisian juga mengimbau kepada nelayan setempat untuk segera melaporkan jika menemukan tanda-tanda keberadaan korban.
Hingga saat ini, korban masih belum ditemukan, dan tim pencari terus berupaya mengoptimalkan pencarian di sekitar wilayah Halmahera.