Ternate, Maluku Utara – Dalam rangka menyambut bulan Ramadan, Ketua Bhayangkari Daerah Maluku Utara, Ny. Sari Waris Agono, bersama Pengurus Daerah Bhayangkari dan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Daerah Maluku Utara, melaksanakan kegiatan bagi-bagi takjil kepada masyarakat.
Kegiatan ini berlangsung di Landmark Kota Ternate pada Sabtu, 22 Maret 2025.
Acara yang berlangsung dengan penuh kehangatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dan membantu umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Ny. Sari Waris Agono menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari kepada masyarakat, khususnya di bulan yang penuh berkah ini.
Takjil yang dibagikan berupa makanan dan minuman yang dapat dinikmati oleh masyarakat untuk berbuka puasa.
Antusiasme warga Ternate terlihat jelas dengan banyaknya yang hadir untuk menerima takjil gratis walaupun hujan deras
Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari Pengurus Daerah Bhayangkari dan YKB Maluku Utara, serta mendapat apresiasi dari warga setempat yang merasa terbantu dengan kegiatan sosial ini.
Ketua Bhayangkari Daerah Maluku Utara berharap agar kegiatan ini bisa terus dilaksanakan, sekaligus mempererat hubungan antara Bhayangkari dengan masyarakat Maluku Utara.