Ternate – Kepala Kepolisian Resor Ternate, AKBP Anita Ratna Yulianto, S.I.K., M.H., memimpin apel jam pimpinan yang digelar di Lapangan Apel Mapolres Ternate pada Selasa pagi (09/4/25).
Apel ini merupakan kegiatan perdana pasca pelaksanaan Operasi Ketupat Kieraha 2025 dan cuti bersama Lebaran.
Apel tersebut diikuti oleh seluruh personel Polres Ternate, sebagai bagian dari upaya konsolidasi internal dan evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan operasi pengamanan Lebaran.
Dalam apel tersebut, Kapolres Ternate memberikan arahan strategis terkait pelaksanaan tugas ke depan.
Dalam sambutannya, AKBP Anita Ratna Yulianto, S.I.K., M.H. menekankan pentingnya membangun kemitraan yang kuat dengan media massa.
Kapolres Ternate menyebut bahwa media merupakan mitra penting dalam menyampaikan informasi yang benar serta menciptakan opini publik yang positif terhadap institusi kepolisian.
“Media memegang peran penting dalam menjaga transparansi, memberikan edukasi kepada masyarakat, serta menyampaikan capaian maupun tantangan yang dihadapi oleh Polri,” ujar Kapolres Ternate di hadapan seluruh personil apel.
Selain itu, Kapolres Ternate juga menyoroti persoalan internal anggota, terutama terkait masalah rumah tangga.
Kapolres Ternate menginstruksikan kepada seluruh Kasatfung agar proaktif dalam memberikan pendampingan kepada anggota yang menghadapi persoalan pribadi agar tidak mengganggu kinerja.
“Jangan biarkan masalah pribadi berlarut-larut. Kepala satuan harus cepat tanggap dan memberikan solusi terbaik demi menjaga stabilitas emosional dan profesionalisme anggota,” tegas AKBP Anita Ratna Yulianto, S.I.K., M.H.
Di akhir apel, Kapolres Ternate memberikan apresiasi atas dedikasi personel dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Kieraha 2025 yang berlangsung aman dan lancar.
Apel ditutup dengan penekanan nilai-nilai disiplin, soliditas, dan profesionalisme, serta momen saling berjabat tangan antaranggota sebagai simbol permohonan maaf dan kebersamaan pasca Idulfitri.