Humas Polres Sula – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif, Kepolisian Sektor (Polsek) Sanana melaksanakan patroli rutin di wilayah Kecamatan Sulabesi Timur, Kabupaten Kepulauan Sula, pada Minggu (13/04/2025).
Patroli ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) yang secara konsisten digencarkan oleh Polres Kepulauan Sula melalui jajaran polsek. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
Patroli dipimpin langsung oleh Plh. Kapolsek Sanana, IPDA Muh Amri, S.H., bersama sejumlah personel Polsek Sanana. Dalam pelaksanaannya, selain berkeliling memantau situasi wilayah, petugas juga melakukan pendekatan dialogis dengan warga yang tengah berkumpul.
Kapolres Kepulauan Sula, AKBP Kodrat Muh Hartanto, S.I.K., melalui IPDA Muh Amri menyampaikan bahwa patroli ini tidak hanya fokus pada pengawasan, namun juga membangun komunikasi dengan masyarakat.
“Kami hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga setempat. Dalam pelaksanaan patroli, kami menyambangi warga yang sedang berkumpul untuk berdialog serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas,” ujar IPDA Amri.
Petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga situasi kamtibmas di lingkungan masing-masing, menghindari segala bentuk aktivitas yang berpotensi menimbulkan gangguan ketertiban, serta tidak segan untuk melaporkan setiap kejadian atau permasalahan kepada pihak kepolisian.
Selama kegiatan patroli berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif tanpa adanya insiden yang mengganggu. Polsek Sanana menyatakan komitmennya untuk terus melaksanakan kegiatan patroli serupa secara rutin, sebagai upaya preventif demi menciptakan rasa aman dan lingkungan yang damai di wilayah hukum Polsek Sanana.