Tidore, 17 April 2025 — Plt. Waka Polresta Tidore, Kompol Muhammad Jufri Dukomalamo, S.H., M.H. hadiri acara Pelepasan Satuan Tugas Operasi Amole 2025 Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda Papua, yang terdiri dari Personel Pasukan Brimob III Korps Brimob Polri. Bertempat di Aula Sultan Nuku, Kantor Wali Kota Tidore Kepulauan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan Ahmad Laiman, S.Sos., Sekretaris Daerah Kota Tikep H. Ismail Dukomalamo, Kasdim 1505-Tidore Mayor Inf. Nasaruddin Umasugi, Danyon A Pelopor Sat Brimob Polda Maluku Utara Kompol Wahidin, S.Sos. (mewakili Dansat Brimob Polda Maluku Utara), Ketua KPU Kota Tidore Kepulauan Randi Ridwan, serta para pimpinan OPD di lingkungan Pemkot Tidore Kepulauan.
Dalam sambutan Dansat Brimob yang dibacakan oleh Danyon A Pelopor Sat Brimob Polda Maluku Utara, Kompol Wahidin, disampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas fasilitas serta dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Tidore Kepulauan. Ia juga mengingatkan kepada seluruh personel yang bertugas untuk menjaga kekompakan dan keselamatan selama penugasan di Papua.
Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan, Ahmad Laiman, S.Sos., dalam sambutan yang mewakili Wali Kota, menyampaikan penghargaan dan rasa hormat kepada personel Brimob yang akan menjalankan tugas negara. Ia menekankan bahwa pelepasan pasukan dari Tidore bukan hanya sebuah seremoni, tetapi memiliki makna sejarah yang mendalam.
“Tidore dan Papua memiliki ikatan sejarah yang kuat. Mulai dari peran Tidore dalam pembentukan Provinsi Irian Barat pada tahun 1956, hingga keterlibatan langsung dalam Operasi Trikora melalui pasukan Pelopor Resimen Tim Pertempuran I yang berhasil mendarat di Fakfak pada tahun 1962,” ujarnya.
Ahmad Laiman juga menyampaikan bahwa keberangkatan Satgas Operasi Amole 2025 dari Tidore membawa semangat sejarah perjuangan bangsa dan menjadi bentuk kehormatan serta tanggung jawab besar bagi para personel yang melaksanakan tugas. Ia mengajak semua pihak untuk mendoakan keselamatan dan keberhasilan pasukan selama menjalani tugas di wilayah Papua.
Sebanyak 30 personel Pasukan Brimob III Korps Brimob Polri yang tergabung dalam Satgas Operasi Amole 2025 BKO Polda Papua resmi diberangkatkan dari Tidore. Mereka dijadwalkan menjalani penugasan selama kurang lebih 12 bulan di Papua dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.
Acara pelepasan ini ditutup dengan doa bersama dan penghormatan kepada seluruh personel yang akan bertugas, disertai harapan agar seluruh misi berjalan dengan lancar dan seluruh personel dapat kembali dalam keadaan selamat dan penuh kebanggaan.