HUMAS POLDA MALUT – Dalam semangat kepedulian sosial, Polsek Oba Utara kembali menggelar program “Jumat Berkah” pada Jumat, (18/4/2025).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Ipda Suherlin, S.I.P., M.H., tersebut diisi dengan aksi berbagi makanan kotak kepada masyarakat sekitar.
Sejak pagi, Ipda Suherlin bersama jajaran anggota Polsek Oba Utara tampak membagikan puluhan kotak makanan kepada warga yang melintas dan masyarakat yang membutuhkan di wilayah hukum Polsek Oba Utara.
Program ini menjadi bagian dari upaya Polri untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, sekaligus menumbuhkan rasa empati dan solidaritas.
“Kegiatan ini rutin kami laksanakan sebagai bentuk perhatian dan pelayanan Polri kepada masyarakat, khususnya di hari Jumat yang penuh berkah,” ujar Kapolsek Suherlin.
Lebih lanjut, Kapolsek berharap, melalui kegiatan ini, hubungan baik antara polisi dan masyarakat dapat semakin erat.
Program “Jumat Berkah” Polsek Oba Utara direncanakan akan terus digelar secara berkala, dengan harapan dapat meringankan beban warga sekaligus mempererat rasa kebersamaan di tengah masyarakat.