Ternate – Kepala Kepolisian Resor Ternate, AKBP Anita Ratna Yulianto, S.I.K., M.H., memantau langsung kegiatan latihan pengendalian massa (Dalmas) yang berlangsung di lapangan apel Mapolres Ternate, Sabtu (19/4/25).
Latihan tersebut digelar sebagai bentuk kesiapsiagaan personel Polres Ternate dalam menghadapi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya menjelang pelaksanaan kegiatan masyarakat berskala besar.
Dalam pemantauan, AKBP Anita Ratna Yulianto, S.I.K., M.H memberikan arahan langsung kepada para personel terkait teknik dan strategi pengendalian massa yang efektif dan humanis, serta menekankan pentingnya kekompakan dan kedisiplinan saat bertugas di lapangan.
“Latihan ini merupakan bagian dari upaya Polres Ternate menjaga profesionalisme anggota dalam melayani dan melindungi masyarakat,” ujar Kapolres Ternate di sela kegiatan.
Kegiatan latihan berjalan dengan lancar dan tertib, diikuti seluruh personel gabungan satuan fungsi dan didampingi Wakapolres Ternate Kompol Kurniawi H. Barmawi serta para PJU Polres Ternate. Latihan ini rencananya akan digelar secara berkala untuk memastikan kesiapan personel tetap optimal.