Humas Polres Sula- Kepolisian Resor Sula menggelar kegiatan safari Jumat, kegiatan ini bertujuan dalam mendukung kegiatan unggulan Polres Sula yakni Jaga Sula.
Kegiatan yang berlangsung di Masjid Pancasila Desa Fagudu, di pimpin oleh Kapolsek Sanana AKP Junaidi Sawal, S.H, beserta para personil yang terlibat dalam surat perintah (Sprint).
Kapolres Sula AKBP Kodrat Muh Hartanto, S.I.K, melalui Ps. Kasihumas IPDA Rizal Polpoke, Dalam keterangannya mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk bersilaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus mengecek Kamtibmas di setiap Desa.
“Kegiatan ini juga merupakan kegiatan unggulan yang dilaksanakan secara rutin setiap minggunya untuk mendengarkan keluhan dan masukan masyarakat terkait Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Sula,” Ujarnya.
Untuk itu, kedepannya kami dari Polres Sula akan meningkatkan tugas kepolisian yaitu akan meningkatkan patroli, sehingga dapat mencegah dan mengurangi tindak kejahatan sekecil apapun di wilayah Hukum Kota Sanana ini.
Demi Perubahan kedepan yang lebih baik, untuk itu Polri tidak bisa menjaga khamtibmas sendiri, perlunya peran serta masyarakat demi terciptanya Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Apabila ada keluhan ataupun ada tindak kejahatan di sekitar lingkungan segera laporkan ke Kantor Polisi Terdekat atau pihak berwajib,” Tambahnya.