Weda, senin 21 juli 2025 – Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemberdayaan ekonomi masyarakat desa, Kapolres Halteng *AKBP Fiat Dedawanto, S.Pd.T., S.I.K., M.H* hadir dalam Giat Peluncuran Koprasi Merah Putih Kabupaten Halmahera Tengah Tahun 2025.sekaligus peluncuran kelembagaan 80.000 Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) oleh Presiden RI secara serentak di seluruh Indonesia.yang digelar di Pasar Rakyat Desa Wairoro Indah Kec. Weda Selatan Kab. Halteng.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh
– Sherly Tjoanda Laos (Gubernur Malut)
– Ir. Ikram M. Sangadji, M.Si (Bupati Halteng)
– Sabbat Christian Jannes, S.P., MBA (Asisten Deputi keamanan dan mutu pamgan dan gizi Kemenko Bidang Pangan)
– Dr. Ryan Corinus Dato Matheos, S.E., M.E (Analis kebijakan ahli muda Kemenko Bidang Pangan)
– KOMBES POL Satyo Agus Hermawan, S.I.K., M.A.P (Dir Samapta Polda Malut)
– Abubakar Abdullah, M.Si (Pj. Setda Prov. Malut)
– AKBP Fiat Dedawanto, S.Pd.T., S.I.K., M.H (Kapolres Halteng)
– LETKOL Inf. Fachrozie Fanani, S.H (Dandim 1512/Weda)
– Ahlan Djumadil, S.Ip (Wakil Bupati Halteng)
– Bahri Sudriman, S.H., M.Hum (Setda Halteng)
– Hi. Sakir Ahmad ( mewakili Ketua DPRD Halteng)
– Nurlaela Jamali (Camat Weda Selatan)
– Taufiq Zakaria (Ketua Kopdes Merah Putih Desa Wairoro Indah)
– Ellva Rori (Deputi manager External PT.IWIP)
– Staf Ahli, Asisten dan Pimpinan OPD Lingkup Halteng
– Kepala Desa se-Kecamatan Weda Selatan.
– Pengurus DWP dan PKK Kab. Halteng.
– Pengurus Kopdes se-Kabupaten Halteng.
– Toga, Tomas dan Tomud se-Kecamatan Weda Selatan.
– Tamu undangan -+300 orang
Launching ini menjadi bagian dari program nasional yang bertujuan untuk memperkuat perekonomian desa, menciptakan kemandirian ekonomi berbasis komunitas, dan meningkatkan kesejahteraan warga.
“Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi Polri dan elemen masyarakat dalam memastikan setiap aktivitas warga dapat berjalan lancar tanpa gangguan. Kami fokus pada deteksi dini potensi gangguan keamanan serta mewujudkan kehadiran Polri sebagai pelindung dan pengayom masyarakat,” ungkap *AKBP Fiat Dedawanto, S.Pd.T., S.I.K., M.H.*
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini merupakan momentum penting untuk memperkuat hubungan antara pemerintah daerah, masyarakat, dan aparat keamanan dalam pembangunan ekonomi lokal.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Halteng *Ipda Amir Mahmud* menyampaikan, “Kehadiran anggota Polri dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen kami untuk mendukung setiap program pemberdayaan masyarakat. Kami mengimbau masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam menjaga ketertiban umum serta melaporkan bila menemukan potensi gangguan kamtibmas atau praktik-praktik menyimpang.”