Humas Polres Sula – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang perayaan Hari Raya Paskah, Polres Kepulauan Sula meningkatkan intensitas patroli di sejumlah gereja yang berada di wilayah Sanana, pada Selasa (15/04/2025).
Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah Paskah dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan tertib. Patroli dipimpin oleh Padal IPDA Liharudin, bersama sejumlah personel Polres Kepulauan Sula.
IPDA Liharudin menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bentuk komitmen Polres dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang akan melaksanakan ibadah Paskah.
“Kami melaksanakan patroli di sejumlah gereja yang ada di wilayah Sanana. Hal ini dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah Paskah nantinya berjalan dengan lancar, aman, dan damai,” ujar IPDA Liharudin.
Selain melakukan Patroli, personel di lapangan juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban serta memperkuat semangat toleransi antar umat beragama.
“Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga stabilitas kamtibmas”
Polres Kepulauan Sula akan terus mengintensifkan kegiatan patroli dan pengamanan hingga seluruh rangkaian perayaan Paskah selesai dilaksanakan. Diharapkan, situasi kamtibmas di wilayah Kepulauan Sula tetap aman, tenteram, dan kondusif.