
SIKAPI LONJAKAN KASUS POSITIF COVID-19, POLDA BERSAMA UNSUR TERKAIT LAKUKAN PENYEMPROTAN DISINFEKTAN
tribratanews.malut.polri.go.id – POLDA MALUT, Polda Maluku Utara bersama TNI dan unsur terkait dan satgas penanggulangan Pandemi Covid 19 Maluku Utara lakukan penyemprotan disinfektan di area publik yang ada di Kota Ternate. Jumat (2/7).
Dalam apel pengecekan kesiapan penyemprotan yang dilaksanakan di Landmark Kota Ternate tersebut dipimpin oleh Karo Ops Polda Maluku Utara Kombes Pol. Juwari, S.H., M.H. dengan mengerahkan team penyemprotan diantaranya 1 SSK TNI-AD, 4 SSK Gabungan personil Polda Maluku Utara, 1 SSK Sat Samapta Polres Ternate dan 1 SSK Gabungan BPBD serta Basarnas.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Dir Samapta Polda Maluku Utara Kombespol Sukron,. S.I.K , Kapolres Ternate AKBP Aditya Laksimada, S.I.K. beserta Pejabat TNI dan unsur terkait lainya.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Maluku Kombes Pol. Adip Rojikan, S.I.K., M.H dalam keterangannya menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan penyemprotan disinfektan tersebut dengan sasaran area publik seperti taman, pasar, tempat ibadah dan pertokoan di pusat kota Ternate, selain itu, jalanan utama juga di semprot mengunakan kendaraan Water Canon (AWC) yang sudah disiapkan sebanyak 3 unit.
Tambahnya, “dengan kegiatan ini diharapkan dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, kami juga menghimbau kepada masyarakat yang akan beraktifitas di luar rumah agar selalu menerapkan disiplin Protokol Kesehatan Covid-19, agar kita semua terhindar dari Covid-19”.
More Stories
DINYATAKAN LULUS, RATUSAN CALON BINTARA POLRI POLDA MALUT SIAP MENGIKUTI PENDIDIKAN
tribratanews.malut.polri.go.id - Polda Maluku Utara menggelar Sidang Terbuka Penetapan dan pengumuman kelulusan Akhir seleksi Penerimaan Bintara polri Gel.II T.A 2022...
KAPOLDA MALUKU UTARA PIMPIN UPACARA KORPS RAPOST KENAIKAN PANGKAT ANGGOTA DAN ASN POLDA MALUT
tribratanews.malut.polri.go.id – POLDA MALUT, Kepala Kepolisian Daerah Maluku Utara, Irjen Pol. Risyapudin Nursin, S.I.K., memimpin Korp Raport UKP (Upacara Kenaikan...
BUKA TAKLIMAT AWAL INI PENYAMPAIAN KAPOLDA MALUKU UTARA
tribratanews.malut.polri.go.id – POLDA MALUT, Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Risyapudin Nursin, S.I.K hari ini membuka secara langsung Taklimat awal audit...
KAPOLDA MALUT SERAHKAN PAKET SEMBAKO DARI KAPOLRI KEPADA BURUH DAN SERIKAT PEKERJA YANG TERDAMPAK COVID-19
tribratanews.malut.polri.gp.id - POLDA MALUT, Kapolda Maluku Utara Irjen Pol Risyapudin Nursin, S.I.K. Menyerahkan Paket Sembako Bantuan dari Bapak Kapolri Kepada...
PERINGATI HARI BHAYANGKARA KE-76, KAPOLDA MALUKU UTARA PIMPIN ANJANGSANA KEPADA PERSONEL YANG SAKIT
tribratanews.malut.polri.go.id - POLDA MALUT, Dalam rangka menyambut dan memperingati Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, Kepolisian Daerah Maluku Utara yang dipimpin...
MERIAHKAN HARI BHAYANGKARA KE-76, KAPOLDA BAGIKAN DOORPRIZE DI ACARA SEPEDA GEMBIRA DAN SENAM BERSAMA
humas.polri.go.id - POLDA MALUT, Bertempat di Lapangan Ngaralamo Salero, Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Risyapudin Nursin, S.I.K. membagikan berbagai Doorprize...
Average Rating